Pages

Wednesday, 22 February 2012

I Pray for Mrs. KCh...........

Rabu 22 Februari 2012

Hari ini seperti Rabu-rabu lainnya, ke Klinic Cancer dr. Wong di Gleneagles.

Sudah enam bulan ini aku kenal seseorang yang selalu setia menjadi teman seperjalananku di shuttle bus dari Mount Elizabeth ke Gleneagles Hospital.

Mrs. KCh.....pensiunan dokter di Mt E, yang selalu keliatan matching diusianya yang ke 82. Walau pakaian yang dipakainya keliatan out off date, tapi tetap aja keliatan matching :))

Hari ini beliau mengenakan blouse bunga-bunga berwarna soft blue dan krem, dipadu dengan celana panjang krem.......dan....ah dia pakai jam tangan berwarna gold. Minggu lalu jam tangannya berwarna merah, karena blouse yang dipakainya juga merah. Sebelumnya coklat, karena blouse nya bernuansa coklat.

Hahaha...Mrs. KCh.....anda luar biasa diusia anda. Dan tahukan, dia juga selalu mengomentari apa yang saya kenakan setiap kali bertemu dia. Jadi saya harus perhatian juga dengan diri saya sendiri.

Saya ingat suatu Rabu saya menawarkan dia untuk bergabung dengan saya di pertemuan ibadah pasien dan keluarga. Dengan gamblang dia menolak, karena dia merasa itu suatu hal yang sia-sia untuknya dan tidak perlu membuang waktu untuk hal-hal yang seperti itu.

Kemudian suatu Rabu lagi saya bertanya : "Mrs. Ch...what is your relegion"
Dia tersenyum dan sambil menggelengkan kepala : "oh ..no, I have no relegion. but I know there is God"...oppss sebuah jawaban yang biasa saya dengar dinegara ini.
Kemudian dia ganti bertanya kepada saya: " how about you, are you Christian, right?"
saya menjawab : " oh ya. I am Christian"
Dengan tersenyum sinis dia berujar : "its just about knowledge"

:))...........................

Pagi ini aku kembali mengajak dia untuk datang di pertemuan ibadah pasien dan keluarga yang akan diadakan hari Sabtu ini. Dengan sedikit promosi aku bilang : " it will be a new experiance for you"
terus dengan senyum dia menjawab : " I think I am too old to join the thing like that"

Aduh Mrs.KCh...kasian banget...............

Aku berdoa kiranya Mrs. KCh hadir Sabtu ini, at least diusianya yang katanya "too old" itu dia mengenal siapa penciptanya, siapa penebusnya.



Singapore, 22 Feb 2012
AL-N





No comments:

Post a Comment